Blog Hanasama
    Facebook Twitter Instagram
    Trending
    • Kontribusi Ibnu Batutah Terhadap Dunia
    • Beberapa Mobil Tertua Di Dunia yang Pernah Ada
    • Kontribusi Ibnu Sina Terhadap Ilmu Pengetahuan
    • Kontribusi Al-Farabi dalam Bidang Ilmu Pengetahun
    • Kontribusi Al-Battani dalam Bidang Astronomi dan Sains
    • 11 Jenis Merek Celana Jeans Tertua di Dunia
    • 8 Contoh Teknologi Kuno Menakjubkan yang Sekarang Masih Digunakan
    • Para Ilmuwan yang Sekolah di Rumah (Homeschooling)
    • Home
    • About
    • Contact
    • Privacy Policy
    • Disclaimer
    • Terms & Conditions
    • Sitemap
    Facebook Twitter Instagram
    Blog HanasamaBlog Hanasama
    Subscribe
    Jumat, Februari 3
    • Home
    • Religi
    • Edukasi
    • Tokoh
      • Obituarium
    • Filsafat
    • Sejarah
    • Tekno
    • Hiburan
      • Film
      • Cerita
    • Piala Dunia
    Blog Hanasama
    Home»Edukasi

    KMA 183 Tahun 2019 Mulai Berlaku, Lihat Buku Bahasa Arab MTs Di Sini

    Teuku MukhlisBy Teuku Mukhlis10 Juli 2020Updated:11 Januari 2022 Edukasi Tidak ada komentar3 Mins Read
    Buku digital madrasah
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email

    Buku digital madrasah edisi tahun 2019 khususnya buku bahasa Arab MTs ini materinya telah disesuaikan dengan KMA Nomor 183 tahun 2019

    Memasuki tahun ajaran baru 2020/2021, madrasah yang berada di bawah naungan Kementerian Agama Republik Indonesia akan menerapkan kurikulum 2013 menurut Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 183 tahun 2019 tentang Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Bahasa Arab pada Madrasah.

    Sebenarnya kurikulum PAI dan Bahasa Arab pada KMA 183 tahun 2019 ini tidak jauh berbeda dengan KMA 165 tahun 2014. KMA baru hanya menyesuaikan isi materi pembelajaran dengan perkembangan saat ini.

    Permasalahan yang muncul karena perubahan aturan adalah belum tersedianya buku paket siswa. Pembelajaran tidak berjalan efektif jika buku paket siswa belum tersedia, kecuali jika guru-guru yang mengajar di dalam kelas mampu menyediakan media pembelajaran yang memudahkan siswanya. Sayangnya, guru-guru kita belum sepenuhnya mampu menyiapkan media pembelajaran atau menyusun modul mata pelajaran yang diampunya.

    Hadirnya buku digital madrasah sangat membantu bagi para guru dan siswa untuk menjalankan proses pembelajaran. Meskipun buku digital madrasah yang tersedia di sini baru bersifat uji publik dan draf yang belum baku, untuk sementara buku ini bisa dijadikan pegangan bagi siswa. Apalagi tahun ajaran baru 2020/2021 sudah di depan mata.

    Buku digital madrasah ini dapat diunduh oleh siswa dan disimpannya di dalam laptop atau gadget siswa. Kita tahu bahwa saat ini pembelajaran belum berlangsung normal akibat wabah pandemi yang menyerang seluruh dunia. Buku digital madrasah ini sangat cocok dipakai siswa selama pembelajaran secara daring.

    Bagi yang memerlukan buku digital madrasah pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Bahasa Arab yang sesuai dengan KMA 183 tahun 2019, silakan download buku-bukunya di bawah ini. Namun perlu saya tegaskan di sini bahwa saya hanya mengunggah buku Bahasa Arab saja. Jika perlu buku-buku lainnya, silakan kunjungi situs ini.

    Buku Bahasa Arab MTs

    Kelas VII

    Kelas VIII

    Kelas IX

    Sebagai guru bahasa Arab, saya menyambut baik buku digital madrasah ini, khususnya buku-buku bahasa Arab MTs. Ada beberapa materi yang berubah pada KMA 183 ini.

    Baca Juga: Penjelasan Tentang Mubtada dan Khabar Beserta Contoh-contohnya

    Materi-materi tersebut sebenarnya sudah pernah ada pada tahun-tahun terdahulu. Misalnya saja materi tentang “Al-Hiwayah” atau tentang hobi pada kelas VIII. Pada KMA 183 ini materi tersebut dihadirkan kembali.

    Sedangkan kelas VII dan kelas IX materi pelajaran bahasa Arab-nya juga tidak mengalami perubahan yang signifikan. Materi-materi pembelajaran tersebut insya Allah akan mampu dikuasai dengan baik oleh para siswa.

    Apa kelebihan KMA 183 tahun 2019 ini khususnya pelajaran Bahasa Arab? Kelebihannya adalah pada penempatan Kompetensi Dasar atau KD yang lebih sistematis dan jelas. Artinya setiap KD memiliki pasangannya masing-masing yang disesuaikan dengan ke-empat maharah dalam pelajaran Bahasa Arab.

    Contohnya jika KD 3.1 maka ada pasangannya pada KD 4.1, begitu juga KD 3.2 pasangannya pada KD 4.2 dan seterusnya. Hal ini lebih memudahkan bagi guru dalam penyusunan RPP dibandingkan dengan KD yang ada pada KMA 165 tahun 2014.

    Bahasa Arab Buku Bahasa Arab MTs Buku digital madrasah
    Teuku Mukhlis
    • Website

    Hanyalah orang biasa-biasa saja

    Artikel Menarik Lain

    Para Ilmuwan yang Sekolah di Rumah (Homeschooling)

    Sumber Hukum dalam Mazhab Syafi’i yang Perlu Anda Ketahui

    Guru-guru Imam Syafi’i Sebagai Pembangun Mazhab Syafi’iyah

    Karya-Karya Imam Al-Ghazali dalam Berbagai Bidang Keilmuan

    Cendekiawan Muslim Dari Berbagai Bidang Yang Perlu Kita Ketahui

    Verb Tenses dalam Tata Bahasa Inggris Disertai dengan Contoh Lengkap

    Add A Comment

    Leave A Reply Cancel Reply

    Trending Posts
    • Platform web3
      Platform Web3 dan Solusi Internet Masa Depan
      24 Oktober 2022
      By Hanasama | 0 Comments
    • Kana wa akhwatuha
      Kana wa Akhwatuha dan Contoh Lengkap dalam Kalimat
      7 Januari 2021
      By Teuku Mukhlis | 0 Comments
    • Huruf athaf
      Huruf Athaf dan Contohnya dalam Kalimat
      8 Desember 2020
      By Teuku Mukhlis | 0 Comments
    • Jumlah ismiyyah dan jumlah fi'liyyah
      Jumlah Ismiyyah dan Jumlah Fi’liyyah Beserta Contohnya
      4 November 2020
      By Teuku Mukhlis | 0 Comments
    • Inna wa akhwatuha
      Inna wa Akhwatuha Beserta Contoh Lengkap dalam Kalimat
      4 Januari 2021
      By Teuku Mukhlis | 0 Comments
    • huruf jar dan contoh-contohnya
      Huruf Jar dan Contoh-contohnya Pada Kalimat
      30 November 2020
      By Teuku Mukhlis | 0 Comments
    Terbaru

    Kontribusi Ibnu Batutah Terhadap Dunia

    23 Desember 2022

    Beberapa Mobil Tertua Di Dunia yang Pernah Ada

    20 Desember 2022

    Kontribusi Ibnu Sina Terhadap Ilmu Pengetahuan

    18 Desember 2022

    Kontribusi Al-Farabi dalam Bidang Ilmu Pengetahun

    17 Desember 2022

    Kontribusi Al-Battani dalam Bidang Astronomi dan Sains

    15 Desember 2022
    Facebook Twitter Instagram Pinterest
    • Home
    • About
    • Contact
    • Privacy Policy
    • Disclaimer
    • Terms & Conditions
    • Sitemap
    © 2023 Hanasama. Designed by Hs.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

    pixel